oleh

Isak Tangis Warnai Kunjungan Bupati Empat Lawang Saat Berikan Bantuan Korban Kebakaran

#Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad bersama Ketua TP-PKK  Hj Hepy Safriani serta Sekda Fauzan Khoiri saat di wawancarai awak media

SUARAEMPATLAWANG.COM

MUARA PINANG- Kebakaran yang menghanguskan 10 rumah di Kabupaten Empat Lawang langsung mendapat simpati dari Pemerintah Kabupaten Empat Lawang Sumatera Selatan.

Bupati H Joncik Muhammad, S.Si., SH., MM., MH, ditemani Ketua PMI Kabupaten Empat Lawang Hj Hepy Safriani, SKM., M.Kes, dan jajaran menyambangi korban Kebakaran di Seleman Ulu Kecamatan Muara Pinang.

Orang nomor satu di Bumi Saling Keruani Sangi Kerawati datang membawa berbagai bantuan untuk meringankan beban para korban kebakaran.

“Hari ini kita datang ke sini untuk memberikan semangat kepada para ahli musibah. Semoga dengan kesabaran kita Insya Allah kerugian yang sangat besar ini akan di ganti oleh Allah SWT,” ucap Bupati Empat Lawang Sabtu, (9/7/2022).

Penyerahan bantuan dari Bupati Empat Lawang berupa uang tunai dan bahan-bahan pokok langsung diterima masyarakat yang tertimpa musibah.

Tidak hanya Bupati, Ketua PMI Hj Hepy yang akrab disapa Bunda juga memberikan bantuan berupa uang tunai serta bahan-bahan pokok.

Kebakaran di desa Seleman Ulu Kecamatan Muara Pinang pada Jum’at kemarin sekitar pukul 17.30 WIB, dan menghanguskan 3 rumah serta merusak 7 rumah lainnya.

Diduga penyebab terjadinya kebakaran disebabkan oleh arus pendek listrik, untuk kerugian sendiri di taksir Rp 500 juta.

Hadir pada acara kunjungan kerja dalam rangka pemberian bantuan kebakaran diantaranya Sekda Fauzan Khoiri, Staf Ahli Suharli, Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Evi Ferilina, Kepala BPBD, Perwakilan Dinsos,Direktur RSUD, Camat serta Kades se-Kecamatan Muara Pinang.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *