oleh

BPKAD Bagikan Ratusan Paket Menu Berbuka Kepada Warga di Depan Kantor Bupati Empat Lawang

#Kepala BPKAD Iwan Mike saat membagikan takjil kepada pengendara yang lewat

SUARAEMPATLAWANG.COM

Bulan Ramadan merupakan bulan yang paling ditunggu-tunggu kehadirannya oleh umat Muslim di Indonesia. Bulan Ramadan juga dimanfaatkan bagi berbagai kalangan untuk menambah ladang pahala salah satunya berbagi takjil kepada keluarga maupun warga masyarakat.

Menjelang berbuka puasa, Jumat 14 April 2023/1444 Hijriah, Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Empat Lawang membagikan ratusan paket takjil (kudapan yang dimakan saat berbuka puasa) kepada para pengendara yang lewat di depan kantor bupati empat lawang.

Kepala BPKAD Iwan Mike Wijaya, S.E M.M bersama Kepala Bidang Aset Arjan, M.Si beserta para pegawai menyetop para pengendara maupun masyarakat yang kebetulan lewat di depan kantor bupati empat lawang.

“Memang kami sudah niatkan untuk berbagi di Bulan Suci Ramadan ini. Apalagi dalam keadaan seperti ini mungkin banyak orang yang tidak bisa kemana-kemana. Olehnya itu kami berbagi sedikit menu buka puasa untuk masyarakat empat lawang maupun pengendara yang kebetulan lewat” Tutur Iwan Mike didampingi Arjan, M.Si.

Ade salah seorang tukang ojeg gandeng yang kebetulan melintas menerima pembagian takjil tersenyum bahagia, ia tidak perlu membeli takjil sehingga uang hasil ngojek bisa ia tabung untuk membelikan baju lebaran anaknya.” Alhamdulillah terima kasih atas kepedulian para pejabat, hasil ngojek hari ini bisa buat tambahan membeli baju lebaran anak saya karena tidak perlu membeli lagi makan untuk buka puasa,” ucap Ade penuh syukur.

Takjil yang dibangikan kepada masyarakat maupun pengendara berupa nasi kotak, kolak, kue kering serta makanan lainnya.

Bagi umat Muslim, memberi makanan atau minuman bagi orang lain yang hendak berbuka puasa menjadi kewajiban meskipun hanya seteguk air.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *