SEL. EMPAT LAWANG – Milad ke-23 tahun Partai Amanat Nasional (PAN) yang diperingati 23 Agustus setiap tahunnya juga di selenggarakan oleh Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kabupaten Empat Lawang.
Berlangsung di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Empat Lawang Senin, 23/08/2021 tersebut diselenggarakan secara terbatas dan tetap mematuhi prokes yang ketat guna menghindari penyebaran Klaster baru covid-19, hal tersebut di terbukti dengan disediakannya alat cuci tangan dan pengukur suhu para tamu yang datang.
Acara diawali dengan sambutan ketua DPD Partai PAN Empat Lawang Darli S.H. M.H yang menginggatkan para kader, pengurus maupun anggota dewan yang duduk di Dewan Pimpinan Rakyat Daerah (DPRD) agar selalu dekat dengan masyarakat, apalagi di tengah pandemi covid-19 agar selalu menginggatkan masyarakat untuk tetap mejaga Prosedur Kesehatan (Prokes) serta membantu masyarakat yang sedang kesusahan.
Tidak lupa Darli juga berharap agar kader, simpatisan maupun para relawan untuk terus berjuang, agar perolehan suara Partai PAN tahun 2024 akan maksimal sehingga menghantarkan Bupati Empat Lawang H. Joncik Muhammad menjadi Bupati Empat Lawang dua (2) periode.
Ucapan terima kasih kepada Bupati Empat Lawang H. Joncik Muhammad S.Si, S.H. M.M. M.H, yang juga menjabat sebagai Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPW) Partai PAN Sumatera Selatan, atas tempat yang disediakan sehingga acara Ulang Tahun Partai PAN bisa kite selenggarakan walaupun sederhana namun akan penuh makna.
Harapan Darli, Pada Pileg 2024 yang akan datang, Perolehan suara PAN akan melebihi target, serta tetap mempertahankan kemenangan dan insya Allah akan lebih banyak Kader PAN duduk menjadi anggota DPRD Empat Lawang.
” Terima kasih kepada Bupati Empat Lawang atas support dan dukungannya, terima kasih juga telah menyediakan tempat hingga terselenggaranya acara ini. Untuk Pileg maupun Pemilikada yang akan datang, kita sama-sama berjuang agar Partai Amanat Nasional tetap menjadi pemenang dan menambah kursi di Pilihan Legeslatif serta Di Pemilukada mengantarkan Kakanda Joncik Muhammad menjadi Bupati Empat Lawang dua periode, untuk itu saya mohon dukungan dari para kader, simpatisan maupun masyarakat Empat Lawang guna tercapinya target di Pileg dan Pemilikada yang akan datang,” yang di sambut tepuk tangan para kader yang hadir.
Di penghujung acara, diadakan pemotongan kue dan pemotongan tumpeng bagi para kader dan simpatisan yang hadir di Pendopoan Rumdis Bupati.(Red-2106)
Komentar