SUARAEMPATLAWANG.COM
Perlahan tapi pasti program Sedekah Tengkat (Rantang) yang diluncurkan Camat Tebing Tinggi Kabupaten Empat Lawang Sumatera Selatan terus bergulir.
Belum genap satu tahun menjabat Camat Tebing Tinggi Noperman Subhi mempelopori kembali sedekah tengkat. Sedekah Tengkat merupakan salah satu budaya turun temurun di Bumi Saling Keruani Sangi Kerawati.
Sedekah Tengkat sebenarnya sangat familiar di Kabupaten Empat Lawang, dimana setiap ada Sedekah (Hajatan-red), tuan rumah menghantarkan Tengkat yang telah terisi dengan berbagai lauk pauk ditambah nasi tentunya.
Para penerima Tengkat yang telah terisi makanan tersebut tak hanya tokoh pemerintah setempat namun para pekerja yang telah membantu kelancaran persedakahn ikut dikirimi Tengkat yang telah terisi berbagai macam lauk pauk tersebut.
Dengan kehadiran Noperman Subhi yang dikenal memiliki banyak terobosan Sedekah Tengkat kembali di tingkatkan. Bukan hanya pejabat pemerintah dan masyarakat yang membantu jalannya persedekahan namun para kaum dhuafa juga diberikan Sedekah Tengkat.
Rabu, (7/12/2022) pasangan pengantin baru Septi Mayang Sari Bangun, SE bersama sang suami Praka Daniel Fernando didampingi Noperman Subhi dan jajaran melakukan Sedekah Tengkat kepada kaum dhuafa di RT 03 RW 01 Kelurahan Jayaloka bernama Nenek Saelan, Ahya, Tumini dan Nenek Soleha.
“yakinlah foto kalian memberikan Sedekah Tengkat kepada kaum dhuafa sepertinya biasa saja, tapi ingatlah beberapa tahun kedepan foto yang tercetak akan bermakna dan sangat indah untuk dikenang serta menjadi amal kebaikan yang akan diikuti pasangan pengantin yang lainnya.” Ucap Camat Tebing Tinggi Noperman Subhi.
Komentar