oleh

SADIS, MALING BUAH SAWIT BERANI BACOK ANGGOTA TNI DI EMPAT LAWANG SUMATERA SELATAN

SUARAEMPATLAWANG.COM

Beredar informasi salah satu anggota TNI Pratu Agung  yang bertugas mengamankan perkebunan PT ELAP/KKST dibacok warga yang melakukan pencurian buah di Desa Landur Kecamatan Pendopo Kabupaten Empat Lawang Sumatera Selatan, Rabu malam (11/10/2023).

Akibatnya anggota tersebut mengalami luka dikepala dan saat ini sedang mendapatkan penanganan serius. Tidak hanya itu, dikabarkan salah satu anggota TNI Pratu Khairul Anwar saat ini belum diketahui keberadaannya.

Aksi pembacokan terjadi diduga para pencuri sawit tidak terima rekannya ditangkap oleh anggota TNI pada Minggu 8 Oktober lalu. Saat itu tiga orang anggota TNI menangkap pencuri buah sawit berinisial BK lalu menyerahkan ke Polres Empat Lawang.

Pihak manajemen PT ELAP/KKST membenarkan informasi pembacokan anggota TNI,” Iya bang, 1 orang anggota TNI luka serius dan sedang mendapat perawatan intensif,” terang HR Manager PT ELAP/KKST M. Ridha Yasirsyah Sitepu, SH.

Kasus pencurian yang lebih tepatnya penjarahan ini bukan yang pertama kali dialami PT ELAP/KKST, dalam beberapa bulan belakangan penjarahan yang dilakukan oleh para maling kerap terjadi.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *