SUARAEMPATLAWANG.COM
Jelang Pilkada ulang bupati dan wakil bupati empat lawang 19 April 2025 mendatang, Jumat, 14 maret 2025 pukul 16.00 Wib diadakan Apel simulasi pengamanan dan pengawalan VVIV dalam rangka PSU pilkada 2025 di lapangan gedung Serbaguna Pemkab Empat Lawang.
Kegiatan tersebut dihadiri Pj Bupati Fauzan Khoiri Denin, Ketua DPRD Darli, Kapolres AKBP Abdul Aziz Septiadi, Ketua KPUD Eskan Budiman, Ketua Bawaslu Rodi Karnain, Danramil Tebing Tinggi
Kapten Czi Gunawan, Subseksi Imbos Tampubolon dari perwakilan Kejari, Kepala BNN Andi Kurniawan, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Sopian serta kepala OPD, Perwakilan RSUD, Tokoh masyarakat dan Perwakilan Pasangan calon.
Inpekstur upacara yang dipimpin Kapolres Empat Lawang AKBP Abdul Aziz Septiadi dalam sambutannya mengatakan, apel ini dilakukan untuk persiapan pengamanan PSU yang akan di laksanakan bulan April mendatang.
Kapolres berpesan kepada TNI Polri dan ASN agar tidak memihak ke salah satu paslon serta Menjaga kesehatan dan fisik jelang PSU.
Simulasi Sispam ini mencakup berbagai aspek pengamanan, mulai dari pengamanan lalu lintas, logistik pemilu, hingga kesiapan personel menghadapi kemungkinan potensi gangguan keamanan, serta penyerahan kendaraan operasional untuk walpri dan pengamanan.”Saya selaku Kapolres Empat Lawang berharap masyarakat dapat menjaga Keamanan, ketertiban, pada penyelenggaraan PSU nanti. Juga menggunakan hak pilih sebaik-baiknya, TNI-Polri dan Pemerintah Daerah menjamin pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di Kabupaten Empat Lawang berjalan dengan aman dan lancar,” ucap AKBP Abdul Aziz Septiadi.
Komentar