oleh

Aldiwan Berhasil Menjadi Peserta PKPMN

Caption : Bupati Serahkan Sertifikat Menpora kepada Kader Pemimpin Muda Nasional Perwakilan Empat Lawang

SEL,Empat Lawang – Kementerian Pemuda dan Olahraga Melalui Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Melaksana Pendidikan Kader Pemimpin Muda Nasional (PKPMN) Angkatan I Tahun 2020, Pelaksanaan kegiatan PKPMN 2020 ini di mulai dari tanggal 30 November hingga 14 Desember 2020 secara daring dan luring.

Kegiatan ini dibuka lansung oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali melalui media daring, kemudian dilanjutkan pemberian materi oleh para tokoh dan pejabat nasional terkait

Penguatan Kolaboratif, Kepemimpinan, Kewirausahaan, Ketahanan nasional, isu-isu strategis, dan akan menerima ilmu dari para narasumber yang melibatkan. Ketua DPR/MPR RI, Pimpinan KPK, Direktur BNPT, Kemenkopolhukam, Kementerian Pertahanan, Dewan Ketahanan Nasional, Badan Pembinaan Idiologi Pancasila (BPIP), Akademisi dan Praktisi.

Kegiatan ini diikuti oleh peserta terpilih yang telah melewati seleksi yang ketat dari tim ahli Kemenpora RI, Meski di tahun pertama pergelarannya PKPMN 2020 diikuti oleh 3373 pendaftar yang berasal dari seluruh pemuda di Indonesia.

Sampai akhirnya, terpilih 60 peserta terbaik yang berhasil melewati rangkaian seleksi terdiri dari seleksi administrasi, presentasi esai, dan wawancara berhak mengikuti kegiatan Pendidikan Kader Pemimpin Muda Nasional (PKPMN) Angkatan I tahun 2020.

Peserta yang terpilih terdiri dari Pimpinan Organisasi Mahasiswa, Pimpinan Organisasi Kepemudaan (OKP), Pimpinan Kelompok Minat dan Bakat yang terdiri dari Relawan Anti Narkoba, Lembaga Kesenian, Keilmuan dan Penalaran Ilmiah, Bahasa dan Sastra, serta Kelompok Strategis lainnya seperti Wirausaha Muda, Influencer, Peneliti, dan Penulis.
Salah satu kader terpilih adalah Aldiwan Haira Putra dari kabupaten empat lawang, Sumsel.

Adiwan berhasil menyingkirkan ribuan pesaingnya sampai akhirnya berhasil lolos menjadi peserta Pendidikan Kader Pemimpin Muda (PKPMN) Kemenpora RI tahun 2020. Aldiwan mengucapkan terima kasih atas support yang diberikan oleh pemerintah kabupaten empat lawang melalui dinas pemuda dan olahraga (dispora)

“Pemimpin melahirkan lebih banyak pemimpin, semoga penghargaan ini menjadi risalah untuk saya agar dapat berbuat lebih banyak disini (empat lawang), khususnya dalam menularkan semangat positif kepada generasi muda lainnya”. Ujar peraih Piala Adhigana anugerah ASN 2019 Dari KemenpanRB tahun 2019 ini.

Senada dengan Aldiwan, Kepala Dispora Kabupaten Empat Lawang H.M. Azhari menyampaikan ucapan selamat dan bangga atas prestasi yang diraih “tentu ini adalah motivasi bagi kita bahwa pemuda empat lawang mampu bersaing di tingkat nasional, sehingga kedepan semoga lebih banyak pemuda pemuda kita menorehkan prestasi, untuk mengharumkan nama daerah kita” ujar ketua IKAPTK Empat Lawang ini.

Pada akhirnya dari 60 peserta hanya 55 Peserta yang mendapatkan sertifikat kelulusan dari Kementrian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, beserta indikator penilaian yang tercantum didalamnya. Sertifikat menteri tersebut diserahkan lansung oleh Bupati Empat Lawang H.Joncik Muhammad pada Kamis, 17 Desember 2020 bertepatan dengan acara Peringatan Hari Ibu Ke-92 Tahun 2020.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *