oleh

Api Lahap Dua Rumah

EMPAT LAWANG – Kebakaran terjadi di wilayah Kabupaten Empat Lawang, tepatnya di Desa Lubuk Tapang, Kecamatan Lintang Kanan, Selasa (23/04/2019) sekitar pukul 13.39 WIB.

Dua unit rumah ludes dilahap si jago merah. Diketahui 2 rumah tersebut dihuni 4 kepala keluarga yakni Ipa, Andi, Edi dan Zahrin.

Kades Lubuk Tapang, Abdul Toris saat dikonfirmasi membenarkan adanya kebakaran di wilayah desanya. Ia menjelaskan kebakaran terjadi akibat korsleting listrik sehingga menjalar ke bangunan rumah.

Api dapat dipadamkan pada pukul 14.00 WIB mengunakan mobil pemadam kebakaran yang dibantu Tagana Kecamatan Muara Pinang serta Babinsa Koramil 405-06/Muara Pinang bersama masyarakat.

“2 rumah habis terbakar, saat ini korban menumpang di tempat kerabatnya sembari menunggu bantuan,” kata kades.

Selain itu, rumah yang mengalami rusak ringan ada 3 rumah, 4 kepala keluarga yakni Irsan, Deni Jonri, Zul Efran dan Saiful.

“Sudah kami laporkan ke pihak kecamatan dan diteruskan ke Pemkab Empat Lawang untuk segera memberikan bantuan kepada para korban kebakaran. Karena kerugian materil cukup banyak,” tukasnya. (20)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *