oleh

Targetkan Masuk Lima Besar

SEL Empat Lawang – Bupati Empat Lawang H.Joncik Muhammad memberikan target khusus kepada atlet muaytai kabupaten empat lawang untuk mendapatkan peringkat ke 10 bahkan ke 5 besar .

“Kalau target khusus tentunya ada,kita targetkan masuk ke 10 atau 5 besar jangan menjadi juru kunci seperti tahun tahun sebelumnya,”Kata Joncik seusai audensi bersama cabor Muaytai provinsi sumsel di ruang kerjanya.

Joncik juga menambahkan akan memberikan reward jika berhasil mencapai target yang telah diberikan.

“Kalau reward itu pasti ada selagi mereka bisa mencapai target yang kita inginkan,Karena itu mengharumkan nama kabupaten terkhususnya masyarakat empat lawang,”Ucapnya.

Sementara Ketua Cabor Muaytai Kabupaten Empat Lawang Soleha Apriani mengatakan terkait arahan bupati empat lawang harus masuk sepulu atau lima besar untuk cabor muaytai dan pihaknya telah menyiapkan langkah awal, mulai dari perekrutan disetiap perguruan dikabupaten Empat Lawang

“Kalau itu tercapai,Kami sangat mendukung sekali dan kami akan jadikan cobor Muaytai ini icon empat lawang dan kami berharap mendapakan banyak mendali dari cabor muaytai ini,”Kata Soleha.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *