oleh

Truk Terperosok Terguling hingga Menimpa Rumah Warga

SEL EMPAT LAWANG – Sebuah truk bermuatan buah kelapa sawit mengalami laka menimpa rumah warga di desa Kembahang Lama, Kecamatan Talang Padang, Kabupaten Empat Lawang.

Informasi yang dihimpun, pristiwa naas itu terjadi, Senin (25/1/2021) sekitar pukul 23 45 WIB. Saat itu truk bernopol BG 8397 S bermuatan buah kelapa sawit itu melaju dari arah Kecamatan Pendopo menuju Tebing Tinggi, di tempat kejadia perkara (TKP) dimana jalan merupakan turunan tiba-tiba, truk terprosok lalu terguling sehingga menimpa rumah warga dibawah jalan.

“Ya kejadiannya sekita pukul 11 45 tadi malam. Diperkirankan mobil itu hilang kendali saat turunan, terjadila laka lalu menimpa rumah warga desa Lampar lama,” ungkap Irwan Zuhadi salah seorang Pol PP Desa Lampar Lama.

Camat Talang padang, Sopian dikomfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Menurut Camat memang kejadian itu sebuah mobil mengangkut buah sawit telah mengalami laka dengan menimpa rumah warga Desa Lampar Lama milik Holil (70), saat itu keluarga pemilik rumah berada didalam, ada sebanyak tujuh orang keluarga. Beruntung tidak ada korban jiwa namun pemilik rumah Holil dan Istri mengalami luka ringan saat ini sudah dalam perawatan di RSUD Empat Lawang.

“Dua orang supir mengalami luka, juga telah dirawat dipuskes dan RSUD. Untuk kondisi rumah hancur ditimpa mobil truk. Selanjutnya telah di proses dengan evakuasi pengangkatan mobil,” katanya.

Dilajutkannya, pristiwa ini sudah ditangangi oleh pihak kepolisian beserta Dishub.”Suda ada polisi dari polsek talang padang, Polantas polres dan dishub,” ujarnya.

Sementara Kapolsek Talang Padang Iptu Haryono membenarkan pristiwa itu. ” anggota kita dari polsek dan Lantas polres masih dìlokasi melakukan olah TKP dan mengevakuasi mobil untuk siangkat keatas. Untuk korban taidak memakan korban jiwa hanya mengali luka ringan berat. Untuk yang luka baik pemilik rumah dan sopir sudah dirawat di RSUD dan Puskemas, kondisi aman dan kondusif,” kata Hariyono.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *