oleh

Sadar Kebersihan Pangkal Kesehatan, Kades Batu Panceh Ajak Masyarakat Bersihkan Lingkungan

SUARAEMPATLAWANG.COM

Puluhan masyarakat desa Batu Panceh Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Empat Sumatera Selatan mengisi hari libur dengan membersihkan lingkungannya disepanjang desa, Minggu, (12/2).

Kegiatan positif yang telah beberapa kali dilakukan masyarakat dan perangkat desa, merupakan gagasan pemerintah desa yang saat ini dijabat Agung Saputra sebagai Kepala Desa Batu Panceh.

Ditemani salah satu perangkat desa Hengki Yuniko yang ikut ambil bagian membersihkan wilayah lingkungannya, Kepala Desa Batu Panceh bersyukur warga di desa nya masih tetap kompak.” Hari ini wilayah Batu Panceh dari ujung ke ujung kita bersihkan. kegiatan ini selain ajang silaturahmi dalam menjalin kekompakan antar warga juga untuk menjaga lingkungan kita dari berbagai macam penyakit. Karena kita tau Kebersihan pangkal kesehatan,” ucap Agung Saputra dilokasi.

Minggu bersih diikuti anggota senam sehat yang terdiri dari ibu-ibu warga desa Batu Panceh, masyarakat, perangkat desa dan beberapa anggota BPD desa Batu Panceh.

Pada kegiatan bersih-bersih desa, Agung Saputra menyiapkan 2 mobil los bak guna mengangkut sampah yang betebaran disepanjang jalan.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *