oleh

Herman Deru Gandeng Joncik Muhammad

SUARAEMPATLAWANG.COM

Gubernur Sumatera-Selatan H. Herman Deru dan Dr. H. Joncik Muhammad Bupati Empat Lawang terlihat bergandengan tangan saat menghadiri acara pernikahan di Hotel Santika Premiere Bandara Palembang, Sabtu (16/9/2023).

Tidak hanya bergandengan tangan, kedua Tokoh besar dikancah perpolitikan Sumater-Selatan tersebut juga ikut mengabadikan momen sakral bersama kedua mempelai dengan foto bersama.

Bupati Empat Lawang Joncik Muhammad yang akan Purna Tugas pada 18 September 2023 diprediksi akan maju kembali mencalonkan diri pada Pilkada Tahun 2024 mendatang.

Sementara itu Herman Deru juga sudah menyampaikan akan kembali maju mencalonkan diri sebagai Gubernur Sumatera Selatan. Herman Deru diprediksi akan kehilangan Mawardi Yahya Wakilnya yang diisukan mencalonkan diri sebagai Gubernur Sumatera Selatan periode 2024-2029.

Joncik Muhammad Bupati Empat Lawang periode 2018-2023 dinilai sukses mewujudkan Visi Misi Empat Lawang MADANI. Salah satunya di bidang keamanan dengan pembentukan Polisi Desa yang secara drastis menurukan angka kriminalitas di Bumi Saling Keruani Sangi Kerawati. Bahkan program Polisi Desa yang digagas Joncik Muhammad juga diikuti Kabupaten Lahat.

Akankah gandengan tangan saat menghadiri resepsi pernikahan akan berlanjut di November 2024 sebagai pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel, kita tunggu saja.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *